Senin, 20 Januari 2014

Mengolah Kecombrang Serta Manfaatnya Untuk ASI




Banyak cara untuk meningkatkan produksi asi salah satunya lewat makanan, banyak juga makanan penunjang untuk produksi asi agar meningkat, kali ini yang akan di bahas yaitu Bunga Kecobrang yang di percaya oleh orang jawa dapat memperbanyak asi, bagaimana cara mengolah kecombrang simak berikut ini:

Bunga kecombrang berwarna merah dengan kelopak yang cantik. Kuntum bunganya dapat disantap mentah sebagai lalap, atau direbus dan dimakan bersama sambal. Dapat pula dijadikan bahan campuran sayur asam dan pepes ikan. Kecombrang yang dikukus juga dijadikan sebagai bahan campuran pecel. Irisan kecombrang dalam urap merupakan salah satu ciri khas hidangan nasi megana dari Pekalongan.

Dari segi manfaat kesehatan, bunga kecombrang dikenal mampu menghilangkan bau badan, memperbanyak ASI, dan membersihkan darah. Semua berkat kandungan zat aktif saponin, flavonida, dan polifenol. Selain itu kecombrang juga kaya akan vitamin, mineral, dan antioksidan.
Kecombrang juga bisa diolah menjadi rujak kecombrang yang segar. Caranya siapkan 150 gr buah nanas,100 gr kedondong, 5 buah jambu biji, dan 200 gr mentimun yang dipotong-potong serta 150 gr mangga muda dan 100 gr bengkuang yang diiris tipis. Untuk bumbu, siapkan 150 ml air masak dan 5 bh cabai merah keriting, 1/2 sdt terasi goreng, 1 sdt garam, 200 gr gula merah, 1 btg bunga/batang kecombrang, iris halus yang dihaluskan.
Selanjutnya, dingikan semua bahan dalam lemari es. Lalu, buat bumbu dengan mengaduk air bersama bahan-bahan yang dihaluskan hingga rata. Untuk menyajikannya, campur buah dengan bumbu. Rujak Kecombrang yang segar pun siap dinikmati.

Demikian pembahasannya cara mengolah kecombrang serta manfaatnya untuk memperbanyak ASI, semoga bermanfaat untuk anda

1 komentar: